Suasana Pelantikan Pejabat Bupati
POJOK NUSANTARA- Soe, Gubernur Nusa Tenggara Timur, Viktor Bungtilu Laiskodat melantik keempat Penjabat Bupati, diantaranya Kabupaten Sabu Raijua, Kabupaten Belu, Kabupaten Malaka dan Kabupaten Sumba Barat, (27/03/2020).Keputusan ini diambil setelah sengketa pilkada selesai diambil keputusannya oleh Mahkamah Konstitusi beberapa waktu yang lalu.
Penjabat Bupati tersebut dilantik oleh Gubernur VBL di Besipae, Kabupaten TTS bertepatan dengan Kunjungan Kerja (Kunker) Gubernur NTT di daratan Pulau Timor.Pelaksanaan pengambilan sumpah dan pelantikan bagi penjabat ini juga menerapakan protokol Covid-19 secara ketat dan dikawal ketat aparat TNI-Polri dari Kodim 1621/TTS dan Polres TTS
Keempat pejabat yang dilantik di Besipae hari ini diantaranya Doris Alexander Rihi yang saat ini juga menjabat sebagai Kepala Biro Pemerintahan Setda NTT akan dilantik menjadi Pejabat Bupati Sabu Raijua, Zakarias Moruk yang menjabat sebagai Badan Keuangan Daerah NTT akan dilantik kembali sebagai Penjabat Bupati Belu, Viktor Manek saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) NTT akan dilantik sebagai Penjabat Bupati Malaka, dan Cosmas Lana yang saat ini menjabat sebagai Kepala Bappelitbangda NTT akan dilantik sebagai Penjabat Bupati Sumba Barat.
Pelantikan tersebut dilakukan di lokasi peternakan Besipae karena bertepatan dengan kunjungan kerja Gubernur NTT dan Wakil Gubernur NTT.
Pmpinan organisasi perangkat daerah (OPD), unsur Forkopimda lingkup NTT dan keempat kabupaten itu turut hadir dalam kegiatan tersebut (Yo/PN).