Pemuda Elim Lasiana Kupang Bersama Masyarakat Desa Oelpuah
POJOK NUSANTARA- Oelamasi, Pemuda-pemudi GMIT Jemaat Elim Lasiana (Jellas), Kota Kupang kembali melaksankan program kerja di awal tahun ini dengan melakukan penghijauan alam berupa penanaman pohon di Desa Oelpuah, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, Provinsi NTT.
Kegiatan ini mengusung tema : ‘Mencintai Tanpa Melukai’.Pada jumat, (14/5/2021), Ketua Pemuda, Markus Mbura menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan bersama pemuda-pemudi GMIT Jemaat Getsemani Oelpuah dengan jumlah anakan kurang lebih 200 pohon
“Anakan yang kita tanam sekitar 200 pohon diantaranya asam jawa, cemara india, pisang, alpokat dan sirsak.” Tutur Ketua Pemuda yang juga sering disapa Bang Regens itu.
Tambah Regens, anakan tersebut ditanam secara simbolis di kompleks Gereja Getsemani Oelpuah, 8 rayon, kantor desa Oelpuah, Paud, Pustu dan Posyandu dan sisanya ditinggalkan kepada pemuda-pemudi Getsemani Oelpuah untuk dikembangkan.
Lanjutnya, Kegiatan tersebut merupakan program kerja pemuda Elim Lasiana dimana setiap tahun adanya program kerja dan tahun ini dilakukan program penghijauan, mengingat saat ini masih masa pandemi covid-19 sehingga tidak ada kegiatan lain yang harus dilakukan.
“Pemuda Elim Lasiana baru lakukan kegiatan pertama ditahun ini karena covid-19 masih ada dan baru-baru ada bencana alam yaitu siklon tropis seroja,” ujarnya
Ketua Pemuda juga menyampaikan, selain 50 orang Pemuda-pemudi Jelas yang ikut dalam kegiatan program penghijauan alam, turut berpartisipasi pemuda-pemudi jemaat tetangga seperti, Pemuda Diaspora Danau Ina, Joel RSS Oesapa, serta Pemuda JBOB, sementara itu, pemuda-pemudi Getsemani Oelpuah yang turut berpartisipasi kurang-lebih 35 Orang bersama Ketua Majelis Jemaat Getsemani Oelpuah.
“Saya harap kita sama-sama menghijaukan alam karena alam itu contohnya diri kita sendiri, kalau kita bersahabat dengan alam baik maka diri kita juga baik tapi jika kita jahat dengan alam maka alam juga bisa jahat dengan kita,” harap Markus seraya mengajak mari menanam pohon dan merawat alam.
Salah satu pemuda Jellas, Devinto Ndolu (Da,e) kepad wartawan, menuturkan,
” Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini dan merasa bangga turut serta dalam kegiatan ini, selain membangun keakraban sesama pemuda GMIT juga bermanfaat buat alam di sekitar kita, harus membangun kembali alam kita setelah bencana seroja, Badai Sudah Berlalu saatnya Kita Bangkit” ungkap Pria ganteng yang akrab disapa Da’e ini.(FI/PN)
Culture medium, fetal bovine serum, and antibiotics were from Gibco BRL cialis online reviews